Saturday, December 22, 2018

HUT Tarakan : Gelar Adat Budaya Dumud dan Seruput Kopi Aceh

Desember ini merupakan bulan penting bagi kota Tarakan. Sebab, tanggal 15 Desember lalu merupakan hari jadi kota Tarakan yang pada tahun 2018 ini telah menginjak usia 21 tahun. Sebuah usia yang masih boleh dibilang baru "baru" bagi sebuah kota. Dalam rangka memperingati hari jadinya ini, beragam acara diselenggarakan oleh pemerintah mulai dari acara hiburan yang mendatangkan artis ibukota di Taman Berkampung, hingga gelaran adat budaya dan pesta rakyat -semacam pasar malam- yang diselenggarakan di jalan Agus Salim di dekat Masjid Agung Al-Ma'arif.

Gelar Adat Budaya Dumud
Saya lebih tertarik untuk ke acara gelaran budaya ini, selain ingin melihat lebih jauh tentang budaya Tidung suku asli Tarakan, disini juga banyak berdiri stan-stan orang yang berjualan, mulai dari pakaian hingga kulineran, lumayan kan bisa jajan-jajan. Setelah shalat magrib di Masjid Agung Al-Ma'arif saya langsung menuju ke lokasi acara yang terletak persis di sepanjang jalan samping masjid. Ternyata gelaran budaya baru akan dimulai ba'da isya. Maka dari itu, saya melanjutkan eksplorasi untuk mencari jajanan saja. 
Gapura Gelar Adat Budaya Dumud
Dumud berarti di darat, daratan. Pengaplikasiannya lebih ke sosial budaya masyarakat. Satu lagi adalah Tengkayu yang berarti Laut, Iraw Tengkayu, merupakan salah satu acara besar adat 2 tahunan suku Tidung, mungkin sama dengan adat Erau di Tenggarong, Kutai Kartanegara. Acara Gelar Adat Budaya Dumud yang berlangsung dari tanggal 18 hingga 22 Desember ini diselenggarakan oleh GAWAS (Gabungan Warga Selumit). Hampir separuh jalan Agus Salim di Selumit ini digunakan untuk pagelaran acara. Berawal dari gapura besar bernuansa merah hijau kuning yang dibuat di persimpangan jalan masuk Agus Salim hingga 200 meter masuk ke dalam dengan ujungnya panggung utama bernuansa merah, hijau, kuning. Ini yang menjadi ketertarikan saya, warna, ukirannya mirip dengan Melayu. 
Pasar malam, dari pakaian, papan dan pangan.
Di lain waktu saya kembali berkunjung kesini. Dari jauh sudah terdengar alunan musik yang tak asing di telinga dari panggung utama. Saya bergegas menuju panggung, melihat apa dan siapa yang perform. Sebuah tarian dengan gerakan yang familiar bagi saya, lenggak-lenggok para penari yang menyesuaikan dengan hentakan pemusik di belakangnya. Hal ini mengingatkan saya saat melakukan hal yang sama beberapa tahun lalu : sebuah tarian melayu, -sekarang dah pensiun-. Sepertinya harus cari lebih banyak refrensi lagi nih, biar tau lebih banyak tentang suku Tidung, kental sekali budaya Melayu nya, barangkali ada korelasi antar keduanya.

Perform dari salah satu sanggar dan antusias warga menonton pertunjukan.
Dan yang unik bagi saya adalah saat tarian selesai, lalu sepasang MC masuk ke panggung dan memimpin jalannya acara, dengan bahasa yang tidak saya mengerti, namun irama dan cengkoknya kembali familiar di telinga. Secara spontan saya bertanya kepada salah satu pengunjung disamping saya, dan benar, itu bahasa Tidung, suku asli Tarakan. Beberapa kata ada yang saya mengerti, beberapa terdengar seperti bahasa Terengganu di Malaysia, logat, cengkok dan iramanya bercampur antara Melayu, Banjar bahkan Thailand, unik sekali bukan? Alhamdulillah, ungkapan syukur bagi saya karena telah dilahirkan di negara dengan ragam suku budaya yang bernaung alam satu kesatuan yang utuh ini.

Kedai Filosofi
Di hari pertama saya berkunjung, disaat mengetahui bahwa acara di panggung utama baru dimulai ba'da isya, saya berjalan-jalan "mengamati" stan-stan jualan dari ujung ke ujung, akhirnya mata terauto-focused pada sebuah gerobak minimalis namun terlihat elegan, di dalamnya terdapat gelas-gelas plastik dan sejumlah papercup yang disusun terbalik, lalu di gerobak terdapat tulisan Kedai Filosofi 2018 dengan gambar cangkir kopi. Nah, ngopi pa ngopi!

Saya langsung menuju tempat ini, duduk, dan melihat menu. Beragam minuman dijual di Kedai "angkringan kopi" Filosofi ini, ada teh, kopi, coklat, dan susu. Saya memilih untuk memesan Kopi Aceh Susu. Namun harus menunggu sebentar karena air nya baru saja dimasak. Sambil menunggu ready, saya cuap-cuap sebentar dengan sang owner. Rilo namanya, mahasiswa Budidaya Perairan di Universitas Borneo Tarakan angkatan 2017 ini adalah otak dari terbentuknya kedai kopi bertema angkringan ini. 
"Angkringan Kopi"
Ia bersama rekan-rekannya mencetus sekaligus mengelola langsung Kedai Filosofi yang saat saya datangi baru berusia 3 hari ini. Baru buka banget, memanfaatkan momen hari jadi Tarakan, mereka mulai mencoba peruntungan dengan menjual kopi di stan yang disediakan panitia yang saat itu mengadakan event di Taman Berkampung, setelah selesai acara di sana, mereka lanjut di stan pasar malam gelar adat budaya Dumud ini.

Air sudah mendidih pertanda kopi saya ready untuk dibuat. Proses penyajian dan pembuatannya dengan cara konvensional. Biji kopi asli dari Aceh ini dimasukkan ke dalam saringan, lalu dimasukkan didalam canting berukuran sedang, selanjutnya diisi air yang mendidih tadi, kemudian disaring kembali ke canting sebelahnya, begitu terus hingga sekitar 7 kali. Setelah selesai, disajikan dengan takaran susu yang terukur di papercup, diaduk, dan Kopi Aceh Susu siap disrupuut. 
Proses Pembuatan Kopi Aceh Susu
Rasanya unik, biji kopi Aceh ini sama seperti kopi Gayo, hanya proses roastingnya yang berbeda. Roasting merupakan proses penggorengan biji kopi, dari proses roasting ini juga jadi penentu kualitas kopi, ada light, medium dan dark. Rasa Kopi Aceh lebih ke yang dark dan seperti ada kerasa menteganya. Pekatnya juga masih terasa meski sudah dicampur susu. Hmmm, saya tak berbakat dalam mendeksripsikan rasa. Yang jelas ini menjadi pengalaman baru bagi saya menikmati kopi Aceh di Tarakan. 

Hari lain saat ke Kedai ini lagi saya memesan kopi Aceh tok, panas, dan tanpa gula. Sengaja memesan tanpa gula - karena saya sendiri sudah manis -, krik krik. Yap, saya memesan tanpa gula agar lebih terasa citarasa biji kopi nya. Begitu saya diajarkan oleh seorang rekan tentang bagaimana cara menikmati kopi. Cara penyajiannya juga sama dengan yang lalu, biji kopi disaring dari canting satu ke canting yang lain, kurang lebih 7 kali. Dan kali ini, rasa asli kopi Aceh nya baru benar-benar terasa. 
Sang ownernya mengatakan, ia mempertahankan cara penyajian yang konvensioal ini selain peralatannya sederhana, harga terjangkau dan mudah untuk didapatkan, juga agar tak hilang khasnya cara penyajian kopi Aceh. Cara tradisional yang biasa digunakan dalam menyeduh atau membuat kopi Aceh hingga menghasilkan rasa yang pas dan khas. Ketika saya menanyakan apakah bakal ada alat-alat modern seperti di coffee shop kebanyakan, ia menjawab hal itu akan dipertimbangkan, dan kemungkinan juga ada.

Ada yang spesial kali ini, saat saya sedang sharing dengan dengan owner, datang pak Camat Tarakan Tengah -taunya setelah dikasih tau- yang juga ikut ngopi. Pak Zainuddin namanya, dulu beliau juga menjabat sebagai seorang kepala bidang Pemasaran dan Promosi Pariwisata di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tarakan. Hmmm ini membuat sharing dan diskusi semakin seru, kesempatan bagi saya untuk tahu banyak tentang adat budaya kota ini. Saya bertanya banyak hal tentang Tarakan dan beliau menerangkan lebih banyak hal lagi tentang Tarakan. Kami juga saling bertukar informasi, saya menerangkan tentang Melayu dan beliau menerangkan tentang Tidung. 

Mulai dari sejarah, adat, budaya hingga bahasa Tidung yang beliau sendiri bilang merupakan bahasa yang unik. Hanya saja ada kekhawatiran dari beliau, yaitu berkurangnya bahasa dan pengguna bahasa Tidung ini. Pak Jai -panggilan akrab beliau- mengatakan, menurut catatan kepala adat Tidung, kosa kata bahasa Tidung berkurang 20 tiap hari nya, suatu masalah yang lumayan serius karena menyangkut identitas suatu daerah. Salah satu penyebabnya adalah berganti menjadi bahasa Indonesia yang di Tidungkan.
Ngopi dengan pak Camat
Contoh kecil saja, Jalan dalam bahasa Tidung berarti Makow, sedangkan Kaki berarti Tanog. Jika diartikan dalam bahasa Indonesia, maka Jalan Kaki adalah Makow Tanog. Namun tidak dengan bahasa asli Tidung, Jalan Kaki dalam bahasa Tidung adalah Lemabod. Nah, kata-kata seperti Lemabod inilah yang hilang pelan-pelan. Semoga ada suatu program pemerintah beserta tokoh adat agar mempertahankan bahasa asli ini. Mari kita sama-sama jaga dan lestarikan.

----------

Balik ke kopi lagi ya. Ohya, buat kamu yang belum sempat merasakan nikmatnya nyeruput kopi di Kedai Filosofi ini, jangan khawatir. Kedai Filosofi akan tetap buka meskipun gelaran budaya adat Dumud selesai nantinya, hanya berpindah lokasi saja yang insya Allah berlokasi di jalan Yos Sudarso. 
Ngopi? Ayuuk.
Jadi, kapan ngopi bareng?



Thursday, December 20, 2018

Sejarah Perminyakan di Kalimantan Timur : Sangasanga Sang Nyonya Tua

Gairah eksplorasi minyak di Bumi Hindia Belanda gencar terasa hingga seluruh pelosok negeri. Sejarah perminyakan di negeri ini bermula ketika Jan Reerink memulai mengebor bumi Jawa, tepatnya di Majalengka. Meski hasilnya tak sesuai harapan, namun apa yang dilakukan oleh Jan Reerink ini mengilhami para insinyur lainnya untuk mencoba peruntungan perburuan minyak bumi. Dan hal ini dibuktikan oleh Aeliko Janszoon Zijlker yang berhasil menemukan sumur minyak komersil pertama di Hindia Belanda, tepatnya di Sumatera Utara saat ini. Dan ini pula yang mendasari insinyur-insinyur Belanda lainnya "bertaruh" untuk menemukan sumber cairan hitam ini. Tak terkecuali di Kalimantan.

Sangasanga Sang Nyonya Tua
Sangasanga adalah wilayah yang mencatatkan namanya dalam sejarah perminyakan Hindia Belanda (Indonesia) sebagai daerah yang pertama kali dibor di Kalimantan Timur. Sangasanga merupakan suatu kecamatan dalam wilayah administrasi Kabupaten Kutai Kartanegara. Wilayahnya terletak di dekat Delta Mahakam sebelah selatan dari Samarinda (map). Berjarak sekitar 35 km dari Samarinda, sekitar 1 jam perjalanan. Atau sekitar 2,5 jam perjalanan ke utara jika ditempuh dari Kota Balikpapan. 

Sangasanga jaman dulu, pada abad ke-13 dikenal dengan nama Sanga-sangaan yang terdapat dalam Salasilah Kutai, sebuah catatan yang dibuat kerajaan Kutai Kartanegara. Kawasan itu berada di dalam kekuasaan kerajaan pada masa pemerintahan Raja Aji Batara Agung, raja pertama Kutai Kartanegara. Selanjutnya, Sangasanga dimasa modern (1900an hingga sekarang) dikenal sebagai penghasil minyak terbesar di Kalimantan Timur dengan ratusan sumurnya.

Menten dan Minyak Konsesi Louise : Aksi Nekat yang Tepat
Sejarah bermula dari Jacobus Hubertus Menten, seorang pria kelahiran Limburg, Belanda yang merupakan seorang insinyur pertambangan dari Akademi Delft. Pada Agustus 1860, Departemen Pertambangan Kerajaan Belanda menugaskannya ke Kalimantan Timur untuk mencari batubara. Perburuannya pun berhasil. Menten menemukan batubara berkualitas baik di sekitar Delta Mahakam, Kutai dan sekitarnya. Ia juga berhasil menjalin hubungan baik dengan Sultan Kutai Kartanegara saat itu, Sultan Aji Muhammad Sulaiman. Menten lalu diangkat menjadi manajer perusahaan batubara Kerajaan Belanda pada tahun 1862. 
J.H. Menten (sumber : http://handryjonathan.blogspot.com)
Setelah beberapa penugasan kerja di Bangka dan Bogor, Menten mengundurkan diri dari Departemen Pertambangan pada 1882. Awal Desember di tahun yang sama, ia mendapatkan konsesi tambang batubara dari Sultan Kutai. Dan pada 1888, Menten menyerahkan konsesi ini kepada Steenkolen Maatschappij Oost Borneo (SMOB). 
 
Pada tahun 1888, Sultan Aji Muhammad Sulaiman kembali memberikan konsesi tiga wilayah tambang kepada Menten. Saat itu, Menten baru saja mendirikan perusahaan tambang bernama Oost Borneo Maatschappij, setelah pada tahun 1882 ia keluar dari Departemen Pertambangan Hindia Belanda. Ia memberi nama ketiga wilayah konsesi tambang tersebut dengan nama Mathilde di Balikpapan, Louise di selatan Samarinda dan Nonny di sebelah timur tak jauh dari Louise. Mathilde dan Louise merupakan nama dari istri Menten, Mathilde Louise Charlotte de Wal yang ia nikahi pada 1972 di Muntok, Sumatera Selatan.
Namun menurut cerita yang beredar di masyarakat, Louise adalah nama wanita yang menjadi tumbal saat eksplorasi ini akan dimulai.
Semula ketiga konsesi ini merupakan konsesi tambang batubara. Karena memang daerah pesisir Kalimantan yang dulu dikenal dengan Tanjung Negara telah berabad-abad diketahui kaya mineral. Tradisi menambang intan di muara-muara sungai Kalimantan tercatat sudah dimulai sejak Kerajaan Majapahit menaklukan Kutai pada abad ke-13.

Namun, sadar akan potensi selain sumber daya alam batu bara yang tersimpan di perut bumi Kalimantan ini, Menten mengalihkan minatnya. Ditambah lagi dengan kabar suksesnya A.J. Zeijlker yang berhasil menemukan minyak di Telaga Said, Sumatera Utara yang membuat ia haqqulyakin akan potensi minyak bumi di Sanga-sanga ini, bahkan ia meyakini potensi Sangasanga tak kalah dahsyat dari Telaga Said.

Keyakinannya pun bukan tanpa alasan, seorang geolog Hindia Belanda bernama J.A. Hooze sudah menjuluki Sangasanga dengan sebutan sungai minyak bumi lewat sebuah laporannya yang ia tulis "a basin of a thousand square metres covered with a black felt-like crust of asphalt, along with a few stagnant pools containing water and thick petroleum".

Ia sempat mengundang kawannya, Sultan Aji Muhammad Sulaiman melihat rembesan minyak bumi di wilayah konsesinya. Tak butuh waktu lama, Sultan Aji Muhammad Sulaiman memberi konsesi pada Menten pada 29 Agustus 1888. Menten mendapat konsesi eksploitasi minyak bumi meliputi hampir seluruh wilayah Kutai. Sementara Pemerintah Belanda baru menyetujui konsesi Louise pada 30 Juni 1891. 
Sultan Aji Muhammad Sulaiman, (sumber : id.wikipedia.org)
Sayangnya kala itu Menten tak memiliki modal. Para pemodal di Eropa, termasuk Kerajaan Belanda tak berminat memodali proyek nekat Menten mengeksplorasi minyak di Kalimantan. Untungnya Sultan Kutai memperpanjang izin eksplorasi hingga akhir 1897. Beruntung pada September 1895 Menten bertemu Sir Marcus Samuel dari Shell Transport and Trading Ltd yang bermarkas di London. Sir Marcus siap mempertaruhkan modal demi mencoba peruntungan di Kalimantan Timur.
Sir Marcus Samuel (sumber http://handryjonathan.blogspot.com)
Dalam perjalanannya kembali ke Kalimantan setelah berkelana mencari pemodal, Menten berjumpa Adrian Stoop dari perusahaan SMOB. Stoop bersama SMOB juga mengajukan konsesi minyak bersamaan dengan perizinan Louise. Artinya, SMOB akan menjadi saingan Menten berburu minyak di Kalimantan Timur. Pada akhir Desember 1896, SMOB dan Menten memulai perburuan mereka. 

Menten memulainya di wilayah konsesi Louise. Wilayah ini berada di rawa-rawa (swamps) Delta Mahakam, dekat Sungai Sanga-sanga (anak Sungai Mahakam). Keadaan alam Kalimantan Timur menjadi kendala karena mereka harus berhadapan dengan hewan liar, mulai dari babi, orangutan, hingga lintah. Sejumlah pekerja baik dari Jawa maupun Eropa tewas karena penyakit. Belum lagi rumah, jembatan, atau pelabuhan kayu yang mereka bangun cepat sekali membusuk. 

Namun itu tak menghalangi tekat Menten untuk terus bereksplorasi. Hasilnya ia berhasil menemukan minyak bercampur air saat pengeborannya baru mencapai 50 kaki. Menten juga berhasil mendapatkan minyak komersil pada kedalaman 150 kaki di Sangasanga pada tanggal 5 Februari 1897. Minyak mentah (crude) yang mereka dapat ini memang tidak cocok untuk lampu. Namun, Samuel mengetahuinya sebagai sumber untuk bahan bakar mesin. Keberhasilan Menten menemukan mengeksplorasi minyak di wilayah Kalimantan ini hanya terpaut 38 tahun dari pengeboran sumur minyak pertama di dunia oleh Edwin L Drake di Amerika atau sekitar 13 tahun setelah explorasi sumur minyak pertama di Indonesia (Sumur Telaga Said, Sumatera Utara).

Satu bulan kemudian, tepatnya pada 10 Februari 1897, dia kembali mengebor, kali ini di wilayah konsesi Mathilde di sekitaran Teluk Balikpapan setelah saat akan survei untuk mencari lokasi yang tepat untuk pembangunan Kilang dan Pelabuhan, ia menemukan rembesan minyak di daerah tersebut. Tanggal dimana pengeboran pertama di sumur Mathilde-1 ini pulalah ditetapkan sebagai hari jadi Kota Balikpapan. Dan Menten berperan besar dalam "terbentuknya" kota Balikpapan lewat industri minyak yang ia gagas ini.

Sejak saat itu, Sangasanga bersama lapangan lain di Jawa dan Sumatera menjadi basis penghasil minyak bagi pemerintahan Hindia Belanda. Dalam waktu satu tahun sejak pengeboran pertamanya dimulai, Louise dan Mathilde sudah memproduksi 32ribu barrel minyak mentah perhari. Lalu pada April 1898, dengan masuknya modal Shell, Samuel dan Menten membentuk perusahaan baru guna memenuhi persyaratan peraturan Hindia Belanda. Perusahaan itu bernama Nederlandsch Indische Industrie en Handel Maatschappij (NIIHM). 

Semula minyak Sanga-sanga memang tidak bisa dikirim ke Balikpapan. Saat itu belum ada akses yang menghubungkan kedua fasilitas produksi. Namun Belanda lewat perusahaan raksasanya pada bisnis jasa transportasi, Shell Transport and Trading Ltd mengirim kapal "Sabine Rickmers" yang sedang bersandar di Singapura menuju Kalimantan. Kemudian tanggal 20 Agustus 1898 tanker mini yang biasa mengarungi Samudera Atlantik itu kembali bersandar di pelabuhan Singapura dengan muatan kargo pertama minyak Sangasanga yang belum diolah.
Kapal Sabine Rickmers, sumber https://www.helderline.com/tanker/sabine-rickmers
Sembilan tahun kemudian Shell dan Royal Dutch bergabung. Gabungan dua korporasi Belanda itu melahirkan Royal Dutch - Shell Group atau kini lebih dikenal dengan Shell Group. Dari kelompok usaha Belanda ini lahir De Bataafsche Petroleum Maatschapij (BPM). Anak perusahaan Shell Group dibidang produksi dan kilang migas itu sejak tahun 1905 mengambil alih pengelolaan ladang minyak Sangasanga dari NIIHM.
Pencarian J.H. Menten selama belasan tahun dan rekannya Mr. Samuel akhirnya berbuah manis. Lapangan Louise di Sangasanga mencatatkan namanya sebagai sumur yang memuncratkan minyak pertama di pulau Kalimantan. Di sepanjang 1898, Menten mendatangkan pekerja untuk mendukung operasi pengeboran dan pengolahan di Sangasanga dan Balikpapan. Kapal uap serta kapal layar pengangkut material dan peralatan pengeboran pun akhirnya merapat di Balikpapan.
 
Kemudian untuk mendukung pengolahan minyak mentah, pemerintah Hindia Belanda membangun Kilang minyak di Balikpapan. Nyatanya sumur Louise lebih menjadi primadona dari sumu-sumur lainnya karena ia mendominasi pasokan minyak dari ketiga wilayah konsesi yang ada. Lalu pada awal 1900an, Kesultanan Kutai memberikan konsesi pembangunan pelabuhan di wilayah Teluk Balikpapan agar pengiriman minyak lebih lancar. Pengiriman via tanker langsung dari Sangsanga dinilai tidak efisien karena membutuhkan waktu yang lama.

Pada 1910 ketika pengelolaan sudah dipegang oleh BPM, mereka menemukan sumur Samboja. Pada saat yang sama pipa-pipa minyak menuju Kilang Balikpapan mulai dibangun. Kilang inipun akhirnya berubah menjadi Kilang terbesar kedua di Hindia Belanda setelah Kilang Palembang. Saat dikelola oleh BPM, fasilitas-fasilitas penunjang mulai dilengkapi, seperti perumahan-perumahan, sarana kesehatan, hiburan dan olahraga bagi para pekerja di Sangasanga.

Minyak dari perut bumi Kalimantan Timur terus keluar, sehingga menjadi komoditas utama Keresidenan Kalimantan Tenggara yang sebelumnya didominasi oleh kayu, getah dan produk-produk turunan hutan lainnya. Saat itu situasi tak menentu, Perang Dunia I yang memuncak menyebabkan terancamnya kapal-kapal pembawa minyak. Tapi gara-gara itu pula harga minyak melambung tinggi. Dan BPM sangat lihai membaca peluang ini. Mereka tetap berproduksi, tapi mengalihkan sebagian besar pasarnya ke negara-negara Asia yang jarak tempuhnya tak terlalu jauh.
Bisa jadi ini pula yang menyebabkan Jepang mengetahui kualitas minyak di Hindia Belanda (Indonesia) sangat baik, sehingga negeri ini jadi target jajahan Jepang ketika perang pasific berlangsung.
Tahun 1939, terdapat 613 sumur migas yang ada di Sangasanga dengan total produksi hingga 70.000 ton/bulan. Lalu pengelolaan minyak oleh Belanda melalui BPM nya sempat terhenti dimasa penjajahan Jepang tahun 1942, namun itu tak berlangsung lama. Jepang mengaku kalah pada perang pasifik tahun 1945. Meskipun demikian, mereka sempat membangun fasilitas pengeboran dan menambah sumur-sumur minyak guna kepentingannya dalam menghadapi perang dengan sekutu. Pembangunan barak atau bangsal untuk menampung para pekerja romusha dan ianfu dan tentaranya juga didirikan. Saat Jepang mengaku kalah dalam perang pasifik, lapangan minyak Sangasanga kembali ke tangan BPM.

Pada tahun 1945 Indonesia memproklamirkan diri sebagai negara yang merdeka setelah tanggal 14 Agustus 1945 Jepang mengaku kalah. Gaung kemerdekaan Indonesia tak serta merta sampai di telinga masyarakat Kalimantan Timur, khususnya Sangasanga. Kalaupun terdengar hanya dalam betuk berita yang kurang pasti. Ini disebabkan oleh tentara Jepang yang menyita dan merusaka hampir semua fasilitas radio. Usaha untuk mendapatkan informasi Kemerdekaan Indonesia akhirnya berbuah hasil dengan menggunakan radio yang disimpan warga dan masih berfungsi. Akhirnya tanggal 21 Agustus 1945 tentara Jepang di Sangasanga mengumumkan penghentian tembak menembak dan mereka bersiap-siap untuk kembali pulang ke negaranya. Bendera Merah- Putih pun berkibar di Sangasanga tanggal 26 Oktober 1945. 

Namun, tidak serta merta hal tersebut membuat wilayah ini bebas dari penjajah. Belanda yang membonceng sekutu Australia waktu itu ingin menjajah kembali. Berbagai pertempuran pecah di beberapa wilayah di Kalimantan Timur antara kaum pejuang pribumi dan tentara NICA Belanda. Di Sangasanga sendiri terjadi pertempuran dahsyat yang dikenal dengan Peristiwa Merah Putih yang terjadi pada tanggal 27 Januari 1947.

Beragam perlawanan terhadap Belanda terus dilakukan. Dengan pertempuran dan perundingan-perundingan. Hingga akhirnya pada tanggal 27 Desember 1949, Belanda mengakui kedualatan Negara Indonesia. Dan secara otomatis pula segala aset-aset yang ada daerah sepenuhnya kepada pemerintah Indonesia.

Pada periode 1945 - 1972, pengelolaan sumur minyak di Sangsanga dipegang oleh  BPM/SHELL atau Pertamina. Pada masa ini Belanda yang mengambil alih perusahaan yang bekerja sama dengan perusahaan Shell serta Perusahaan Minyak Nasional (PERMINA) dan pada masa ini juga terjadi nasionalisasi perusahaan-perusahaan asing dan peranannya semakin meningkat. Pada masa ini merupakan masa keemasan bagi Sangasanga.

Periode tahun 1972-1992, lapangan Sangasanga dikelola oleh TIPCO – Tesorro (perusahaan Amerika Serikat). Pada masa ini terjadi perubahan pola orientasi kerjasama ekonomi, yang semula dikelola oleh pertusahaan asing Belanda, Inggris beralih ke pasaran Amerika Serikat (Tesoro). Peningkatan pengeboran minyak semakin maju dan cenderung tidak terkontrol.

Berlanjut pada periode 1992–2008 oleh PT Medco E & P. Pada masa ini kepemilikan dan hak eksplorasi dilakukan, dengan sistim mekanisme pasar, yaitu dengan memberlakukan sistim tender dan keikutsertaan bangsa asing dibatasi. Pada saat ini fasilitas produksi, alat eksplorasi dan perumahan tidak dipergunakan secara memadai karena pemakaian tenaga kerja yang semakin berkurang. Keberadaan perumahan BPM dan bangsal sudah tidak terkordinir lagi sehingga rusak.

Lalu pada oktober tahun 2008, pengelolaan sumur minyak Sangasanga resmi diambil alih oleh negara melalui perusahaan minyaknya yaitu Pertamina. Melaui anak perusahaannya, Pertamina UBEP Sangasanga, "Si Nyonya Tua" ini terus berproduksi mengeluarkan minyak dan gas sebagai komoditi utama negara ini. Seiring berjalannya waktu serta perubahan sistem manajemen di lingkungan Pertamina, Pertamina UBEP Sangasanga berubah nama menjadi Pertamina EP Asset 5 Sangasanga Field yang beroperasi hingga saat ini.

----------

Lapangan Louise di Sangasanga, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur tercatat sebagai lapangan minyak tertua di Kalimantan. Melalui aksi nekat Menten setelah mendapat konsesi tiga wilayah dari Sultan Aji Muhammad Sulaiman kala itu (Louise, Mathilde, dan Nonny), Kalimantan Timur berubah dari kampung-kampung kecil di muara-muara sungai menjadi kota industri dan maju, bahkan menjadi salah satu provinsi terkaya yang dimiliki negara ini.

Mengukuhkan diri sebagai Kota Minyak dan Kota Pejuang, di Sangasanga terdapat monumen pompa angguk (sucker rod) terbuat dari kayu ulin berdiameter 30 cm serta tugu peringatan Peristiwa Merah Putih yang terjadi di Sangasanga pada 27 januari 1947 silam. Berbagai situs sejarah dan perminyakan lainnya juga bisa kita temui di Kota Tua ini.
Pompa Angguk kuno di Sangasanga, (sumber : https://kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpcbkaltim/pompa-angguk-sanga-sanga/)
------------------------

Tulisan ini saya kutip dari berbagai sumber, jika ada sumber yang lebih valid, saya akan dengan senang hati untuk menerima masukan. 😁

Sumber-sumber refrensi :
Buku : "Mereka yang Berpeluh : Kisah Para Pekerja Lapangan Minyak" 
Skripsi Kevin Topan Kristianto, "Pertempuran 27 Januari 1947 di Sanga-sanga Kabupaten Kutai Kartanegara Kalimantan Timur", 2018
https://kaltimkece.id/historia/peristiwa/sejarah-panjang-sangasanga-tanah-juang-yang-kini-terkepung-tambang
https://kaltim.antaranews.com/berita/4889/cerita-sumur-sumur-minyak-tua-sangasanga-oleh-novi-abdi
https://kebudayaan.kemdikbud.go.id/bpcbkaltim/pompa-angguk-sanga-sanga/ 
https://id.wikipedia.org/wiki/Sanga-Sanga,_Kutai_Kartanegara

Wednesday, December 19, 2018

Jalan-jalan ke Agrowisata Karoengan, Cara Lain Menikmati Liburan di Tarakan

Mendapat predikat kota Industri tak membuat Tarakan mengenyampingkan sektor lain untuk dikembangkan. Pariwisata salah satunya, pulau kecil ini memiliki banyak tempat wisata yang sayang untuk dilewatkan. Kebanyakannya wisata sejarah, mengingat Tarakan dulu merupakan saksi bisu perang dunia kedua. Selebihnya adalah wisata pesisir tepi laut, pantai, dan kawasan konservasi mangrove. Namun ada juga cara lain untuk menikmati liburan akhir pekan di Tarakan, tempatnya di Agrowisata Karoengan, wisata berbasis pertanian dan perkebunan ini pertama adanya di Tarakan. Letaknya di Karungan, Desa Mamburungan, Tarakan Timur. -map-

Awalnya saya mengetahui tempat ini dari salah seorang rekan, lalu gugling mencari refrensi. Namun tak banyak informasi mengenai tempat ini di laman mbah gugel. Dan baru kemarin saya berkesempatan untuk mengunjunginya. Banyak jalan menuju lokasi ini, dan saya memulainya dari tempat tinggal di pusat kota menuju Kampung Empat melewati Islamic Center Kota Tarakan. Dari jalan utama akan ada baliho penunjuk arah menuju ke Karungan masuk dan belok ke sebelah kanan. Setelah berjalan sekitar 1 km beloklah ke kiri ketika menemukan Y junction. Ikuti jalan tersebut, sampai menemukan gapura disebelah kiri jalan yang menandakan kita sudah sampai. 
Gapura masuk Lokasi Agrowisata
Saya menggunakan sepeda motor, sengaja melambatkan laju kendaraan agar bisa sambil menikmati perjalanan. Tanaman mangrove banyak ditemui di sepanjang jalan sisi kanan sebelum Y junction, lalu rumah-rumah dan penduduk yang ramah juga menemani perjalanan saya. Di sisi jalan yang menanjak ini terkadang juga terlihat pipa-pipa yang kemudian saya tahu bahwa itu adalah pipa yang menyalurkan migas dari sumur-sumur migas yang dioperasikan oleh Medco Energi. Ternyata Karungan ini masuk dalam WKP (Wilayah Kerja Pertambangan) perusahaan energi tersebut. 

Setelah menemukan gapura masuk, saya turun ke bawah mengikuti jalan. Ada pos jaga di dekat gerbang namun kosong tanpa ada penjaga. Setelah memarkirkan sepeda motor, saya menuju pos karcis dan membeli tiket masuk seharga Rp. 3.000. Eksplorasi dimulai. 
Pos karcis, taman kecil, dan jalan menuju air terjun.
Saya datang jam 10an pagi, sengaja datang lebih cepat biar puas bisa eksplorasi sana-sini. Di depan pos karcis terlihat taman kecil yang berisi beragam tanaman hias, ada juga kadang burung yang dibuat berbentuk kubah. Di belakang pos karcis terdapat kantor pengelola kawasan ini. Dari pos karcis saya turun ke bawah langsung menuju "panggung utama" dari tempat wisata ini. Adalah air terjun buatan setinggi kurang lebih 10 meter yang jatuh ke dalam waduk super mini yang dijadikan kolam renang, ini merupakan objek utama dari Agrowisata Karoengan. Di dalam gugel mep namanya Niagara Karungan. Di dekat kolam sebelah kanan terdapat bilik-bilik tepat bilas, ada juga terdapat prasasti peresmian tempat ini yang langsung diresmikan oleh bapak Walikota pada Februari 2018, di dekat prasasti ada bangunan mushala kecil nan unik, toilet, dan sebuah bangunan kosong, yang dari desainnya seperti kantin.
"Niagara Karungan" di Agrowisata Karoengan, Tarakan
Perjalanan saya berlanjut ke sebuah alun-alun mini di samping kolam, tepatnya di belakang bilik bilas. Di sini terdapat beberapa gazebo, tempat duduk yang dibuat berbentuk hati dengan latar berlakang batu bara yang tersingkap, di atas singkapan batuan batu bara ada 2 buah tenda ala-ala indian yang membuat foto semakin instagramable. Perjalanan berlanjut mengikui alur jalan yang sudah disediakan. Ada aula terbuka yang terletak di atas tenda indian tadi, namun sepertinya tak terawat karena sudah ditumbuhi tumbuhan yang merambat hingga ke dinding dan tiang aula. Selama perjalanan mengelilingi tempat ini banyak terdapat gazebo keci, jadi tidak perlu khawatir untuk mencari tempat istirahat jika lelah berjalan.

Jalan kecil ini dibuat mengelilingi lokasi agrowisata, bunyi air terjun beserta bunyi hewan-hewan di sekitaran menambah kesan alami tempat ini. Ada 2 buah jembatan gantung yang di bawahnya mengalir sungai kecil yang menuju ke air terjun buatan tersebut, yang juga menjadi spot foto favorit di sini. Saya mengelilingi jalan ini hingga akhirnya berhenti di pos pembelian karcis tadi. Sebenarnya masih ada rasa penasaran saya mengenai tempat ini : dimana tempat pertanian dan perkebunannya selain taman kecil di seberang pos karcis tadi? 
Alun-alun kecil di samping kolam dan air terjun
Dan berhubung tempat lagi sepi, saya memberanikan diri untuk nongkrong di pos karcis tadi sambil mengobrol dengan penjaganya. Pak Vivin namanya, ia bersama seorang rekan lagi bertugas sebagai pengurus di lokasi wisata ini. Ia menceritakan bahwa tempat wisata ini sudah lama adanya, namun baru diresmikan sekaligus dikelola oleh pemerintah pada februari 2018 lalu sesuai yang ditulis di prasasti. Saat baru pertama dibuka pengunjung sangat ramai, bahkan mencapai 400an pengunjung, namun seiring berjalan waktu, pengunjung menjadi berkurang dan terus berkurang hingga saat ini.

Lokasi yang ada saat ini hanya 30% dari keseluruhan area agrowisata. Dan nanti akan ada rencana untuk mengembangkan lebih luas lagi area ini. Termasuk penambahan beberapa fasilitas seperti arena outbond, taman skateboard dan bumi perkemahan. Pak Vivin menjelaskan bahwa air terjun buatan itu sumbernya dari sungai Karoengan lalu dibuat semacam bendungan, dan juga dengan bantuan mesin air dialirkan ke lokasi wisata. Warnanya keruh karena sungai di hulu sana juga digunakan oleh penduduk lain untuk keperluan mereka. 
Fasilitas-fasilitas di kawasan Agrowista Karoengan
Di lokasi ini ada perkebunan durian, buah cempedak, nanas, salak, dan tanaman bambu serta sayur-sayuran yang nanti akan dikembangkan sebagai objek utama dari agrowisata ini. Hmmm, membayangkan gimana asyiknya makan nanas yang dipetik dari pohonnya dan langsung dimakan di tempat, atau sensasi memetik sayuran segar yang bisa langsung dibawa pulang (setelah bayar), sesuatu banget sepertinya ya. 

Saat ini Pak Vivin menjelaskan bahwa ia juga berencana mengusulkan untuk menambah spot-spot objek lainnya seperti kolam pemancingan yang nantinya ikannya bisa langsung dikonsumsi di kantin atau rumah makan yang tersedia di lokasi. Beberapa improvisasi yang sudah dibuat adalah adanya kandang kelinci dan kandang burung merpati yang terketak tak jauh dari tempat parkir. Sebagai tambahan untuk menarik wisatawan berkunjung ke sini. Sebuah gagasan yang bagus menurut saya, agar wisata Karungan ini menjadi wisata antimainstream yang ada di Tarakan.
Bunnyy bunny...
Setelah sharing panjang lebar dan menyumbang beberapa saran dengan pak Vivin, saya pamit pulang mengingat hari sudah beranjak siang dengan panas yang perlahan mulai menyengat. Sebelum pulang saya menyempati singgah di kandang kelinci terlebih dahulu, sambil mengambil bebapa gambar binatang imut dan jinak ini. Semoga segala rencana pengembangan terealisasi dengan baik untuk meningkatkan pariwisata Tarakan dan Agrowisata Karoengan ini.
Bye!






Saturday, December 15, 2018

Islamic Center Kota Tarakan : Masjid Baitul Izzah nan Megah dan Wah

Sudah lama rasanya ingin menulis tentang bangunan megah yang kerap mencuri perhatian saya ketika melintasi kawasan ini. Meski sering "numpang parkir" di halamannya, namun ada saja yang membuat untuk tidak melanjutkan mengeksplorasi hingga ke bagian-bagian lain bangunan ini. Bangunan dengan dominan warna cream ini merupakan bangunan termegah di Kota Tarakan, ia terletak di Jalan Sei Sesayap, Kelurahan Kampung Empat, Kecamatan Tarakan Timur.

Baitul Izzah, itu nama yang diberikan untuk sebuah bangunan masjid nan megah ini. Meski masyarakat Tarakan kebanyakan lebih akrab untuk menyebutnya Islamic Center. Akses menuju tempat ini sedikit agak sulit untuk wisatawan karena tiada kendaraan umum yang melintas kawasan ini. Kita bisa kesini dengan menggunakan kendaraan pribadi atau jasa transportasi online maupun konvensional. Islamic Center Kota Tarakan yang menjadi kebanggan masyarakat dan juga ikon kota Tarakan ini berdiri diatas lahan seluas 30 hektar, dan sudah banyak digunakan untuk event-event besar skala Nasional maupun Internasional, salah satunya adalah STQ tingkat Nasional pada tahun 2017 lalu. 
Islamic Centre Kota Tarakan, Masjid Baitul Izzah
Dengan kombinasi warna cream dan kubah berwarna merah marun, masjid Baitul Izzah makin terlihat megah dan elegan. Taman di depan masjid sangat luas, lebih luas dari luasan bangunan masjid, di sana terdapat bundaran dan air mancur yang mengingatkan kita akan arsitektur timur tengah. Di sebelah kiri bundaran air mancur masih berdiri tegak bekas menara pemboran sumur minyak yang sudah ada sejak zaman kolonial Belanda. Menara pemboran (derrick) setinggi kurang lebih 20 meter yang masih berdiri dengan gagahnya itu merupakan satu dari sekian banyak menara-menara pemboran minyak jadoel yang ada di Tarakan. 

Kita bisa melihat menara-menara bekas pemboran ini sepanjang perjalanan dari Kampung Satu menuju Islamic Center yang masuk dalam area kerja / WKP Pertamina EP Asset 5 Tarakan Field. Sepertinya sengaja untuk tidak dibongkar meski sumur di bawahnya sudah tidak berproduksi lagi. Yah, barangkali pemerintah Tarakan ingin menekankan lagi status Tarakan sebagai Kota Minyak Indonesia. Karena memang bumi Paguntaka (julukan Tarakan) ini memiliki kualitas minyak yang bagus, sehingga dahulu Jepang menargetkan Tarakan untuk disinggahi pertama kali ketika hendak menjajah Nusantara (Indonesia) pada masa Perang Dunia II.

Baca juga : Tarakan, Saksi Bisu Perang Pasific

Masjid Baitul Izzah Islamic Center Kota Tarakan ini diresmikan pada tahun 2012. Masjid ini memiliki satu kubah raksasa di atas bangunan utama dengan empat kubah kecil yang mengelilinginya. Selain itu juga terdapat satu menara tinggi menjulang yang terpisah dengan bangunan utama namun terhubung oleh koridor-koridor yang bergaya timur tengah. Tempat wudhu berada di basement masjid, yang juga terdapat area parkir dan beberapa ruangan serbaguna dan sekretariat-sekretariat organisasi terkait, dan ada juga bangsal kecil yang bisa digunakan sebagai tempat beristirahat bagi jemaah yang berasal dari luar kota ketika di tempat ini ada perhelatan. 
Masjid Baitul Izzah, Tarakan : menara, interior, dan basement.
Saya naik ke atas melewati tangga dari basement menuju ruang utama menggunakan tangga bagian dalam basment. Saya memasuki ruang utama yang biasa digunakan untuk shalat dengan melewati pintu masuk besar dengan ukiran yang indah. Ada 15 pintu masuk ruang utama masjid ini yang terbagi menjadi 5 pintu ditiap 3 sisi nya, dihari biasa seperti sekarang hanya beberapa pintu saja yang digunakan. 

Ruang utama ini sangat luas, terdiri dari 2 lantai dan bisa menampung sekitar 10.000 lebih jemaah. Pantas saja masjid ini yang digunakan pemerintah ketika menyambut Ustadz kondang Abdul Somad dalam rangka safari dakwahnya ke Tarakan beberapa waktu lalu. Di bagian depan bangunan utama juga terdapat beberapa ruangan kantor pengelola dan aula yang lumayan luas. Ada bedug besar yang terletak di sebelah kanan ruang utama di serambi masjid. Namun sepertinya tidak untuk digunakan dalam setiap sebelum adzan. Hanya sebagai pajangan untuk menambah nilai estetika masjid ini, atau mungkin digunakan untuk acara-acara tertentu saja.
Bedug besar Masjid Baitul Izzah
Kemudian eksplorasi saya berlanjut hingga halaman belakang. Ada jalan koridor yang dibangun yang menghubungkan sisi kiri dan kanan masjid berbentuk kotak dengan halaman belakang yang luas dan terbuka. Koridor ini dibangun dengan 2 lantai dan juga terdapat tempat wudhu di sini. Dari sini saya mengambil beberapa gambar karena viewnya sangat bagus menurut saya. Megah sekali masjid Baitul Izzah ini. 

Namun sangat disayangkan, di beberapa titik masjid ini terdapat kerusakan, dan seperti kurang terawat. Pergerakan tanah sangat mempengaruhi, terlihat dari beberapa anak tangga yang retak dan turun kebawah. Semoga kedepannya akan ada perbaikan dan perawatan agar keindahan masjid Baitul Izzah ini tetap terjaga. Pengurus masjid ini namanya pak Ibrahim, hanya saja saat saya berada disana beliau sedang tidak ada di lokasi sehingga tidak bisa menanyakan beberapa informasi.
Halaman Belakang Masjid Baitul Izzah
Di samping kiri Islamic Center ini direncakan akan dibangun sport center yang saat ini masih dalam tahap pembangunan. Dan di sebelah kanan masjid terdapat Taman Berkampung, sebuah taman paling luas di kota Tarakan. Taman ini juga kerap digunakan dalam beberapa acara resmi pemerintah seperti upacara 17 Agustus dan beberapa acara besar lainnya. Saat sore di taman ini ada banyak jajanan yang di jual dan beberapa arena bermain untuk masyarakat. 

Tiap sore di daerah sini selalu ramai, baik untuk mereka yang suka olahraga, maupun sekedar jalan-jalan. Di dekat Taman berkampung ini juga berdiri megah bangunan kembar yang dijadikan museum daerah oleh pemerintah, Museum yang berisi ragam koleksi sejarah perminyakan dan sejarah Tarakan dari zaman kolonial hingga kemerdekaan. Di samping museum juga terdapat gedung perpustakaan dan gelanggang pemuda. Hmmm sepertinya disini akan dijadikan pusat keagamaan, olahraga, wisata dan kepemudaan.
Keren!
Masjid Baitul Izzah, dari Taman Berkampung





Tuesday, December 4, 2018

Yuk, Kenalan Dengan Geosite & Geo-area di Geopark Natuna

Pengangkatan status Kawasan Natuna menjadi Geopark Nasional yang ditandai dengan penyerahan sertifikat dari Komite Nasional Geopark Indonesia akhir November lalu memberikan angin segar bagi Natuna untuk terus melanjutkan program yang didukung oleh lintas sektoral pemerintahan ini. Pencanangan kawasan Natuna menjadi Geopark Nasional memang sudah lama dilakukan. Dengan berbagai sosialisasi, kajian-kajian, dan berbagai rekomendasi, akhirnya secara administrasi dan teknis kawasan Natuna disetujui sebagai Geopark Nasional Indonesia.

Geopark merupakan sebuah konsep manajemen pengembangan suatu kawasan (dengan luas tertentu) secara berkelanjutan yang memadu-serasikan tiga keanekaragaman alam, yaitu geologi (geodiversity), hayati (biodiversity) dan budaya (culturaldiversity). Dalam pengembangannya, konsep ini berpilar pada aspek Konservasi, Edukasi, Pemberdayaan Masyarakat, dan Penumbuhan Nilai Ekonomi Lokal melalui geowisata. 

Sejalan dengan itu, dari hasil cuap-cuap saya dengan bang Kiki, salah satu anggota tim promosi Geopark Natuna via pesan WA, dia menyebutkan bahwa konsep geopark adalah sebuah kawasan yang tidak boleh berubah bentuk alaminya dan melibatkan masyarakat tempatan untuk menjaga dan mengolahnya sehingga bisa dimanfaatkan untuk menjadi objek wisata, tempat penelitian, konservasi flora dan fauna dan lain-lain yang sifatnya tidak merubah tatanan. Dari situ, maka nanti akan menjadi acuan bagi pemerintah dalam menentukan arah pembangunan yang disesuaikan dengan konsep geopark itu sendiri. Bayangkan saja, 30 tahun yang akan datang kita masih bisa menikmati indahnya Batu Sindu di Senubing dengan pemandangan yang sama seperti sekarang ini. Karena ia sudah "dipatenkan" sebagai kawasan geopark dimana geosite tidak boleh dirubah tatanannya.
Situs-situs Geopark Natuna
Nah menurut pengertian diatas, suatu kawasan bisa disebut sebagai geopark jika didalamnya terdapat keanekaragaman geologi, biologi dan budaya serta luasan area yang cukup untuk pembangunan ekonomi lokal serta mengajak peran serta masyarakat sekitar untuk sama-sama saling menjaga dan mendukung kelestarian alam yang ada di sekitar situs Geopark.  Luasan area yang dimiliki oleh Natuna sudah memenuhi syarat untuk ditetapkannya sebagai Geopark Nasional, ia terbentang dari bagian selatan hingga ke utara dan menutupi hampir separuh sisi timur pulau Bunguran. Batuan granit merupakan daya tarik utama dari situs Geopark Natuna. Konon usia batuan granit beragam ukuran ini sudah mencapai ratusan juta tahun, sangat menarik untuk diteliti bukan? Nah kali ini saya akan ajak kalian untuk "berkenalan dengan geosite-geosite yang -sejauh ini- masuk dalam Geopark Natuna. Kita mulai "virtual tour" kita ini dari site yang terdekat dari bandara dan kota, asumsi saja kita adalah para wisatawan atau para peneliti dan "tukang" konservasi yang berkunjung ke Geopark Natuna.


1. Senubing (Bunguran Timur)
Ini merupakan geosite pertama dan yang terdekat dengan bandara dan kota yang memungkinkan dikunjungi pertama kali. Letaknya berjarak sekitar 3 sampai 5 km dari pusat kota Ranai, kita akan melewati Masjid Agung Natuna jika akan pergi ke geosite ini. Boleh lah mampir sebentar untuk wisata religi. Senubing merupakan sebuah semenanjung indah dengan hiasan batuan granit yang terhampar. Laut Natuna Utara dan Pulau Senua juga siap melengkapi pemandangan di sini. Ada beberapa objek yang berada di sekitar Senubing ini seperti Batu Kapal, Batu Datar, Batu Sindu dan Batu Rusia. Site Senubing memang banyak "dihuni" oleh batuan granit beragam ukuran yang beberapa telah saya sebutkan diatas. Disamping geodiversity, area Senubing merupakan habitat dari Kekah (Presbytis Natunae) yang merupakan primata endemik nan unik yang berasal dari Natuna. Dari segi budaya dan sejarah, ada Batu Rusia yang menjadi saksi bisu para korban selamat dari kapal yang tenggelam di perairan sekitar Pulau Senua. Ada juga Batu Kapal yang punya cerita mirip seperti Malin Kundang di Sumatera Barat.
Senubing
2. Taman Batu Alif (Bunguran Timur) 
Siapa yang tak kenal geosite yang satu ini. Letaknya sekitar 5 km dari geosite yang pertama tadi, kita hanya tinggal meneruskan perjalanan ke arah utara sekitar 10 menit berkendara. Baru-baru ini Alif Stone Park menyabet penghargaan bergengsi dunia pariwisata Indonesia dalam kategori wisata terunik dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) award 2018. Yap, memang unik, tanjung kecil di Desa Sepempang ini dipenuhi oleh tumpukan batuan granit yang berserakan dari darat hingga ke laut. Oleh pengelolanya, Batu Alif ini disulap jadi taman bebatuan yang ngademin, ragam tanaman hias mengisi sela-sela batuan dan ditambah dengan fasilitas homestay yang siap mengakomodasi kamu kamu semua. Pulau Senua masih jadi pemandangan indah baik di waktu pagi, siang sampai petang dari sini. Batu Alif juga tempat yang pas untuk para pecinta sunrise dan sunset. Penasaran, makanya datang. 😃
Batu Alif
3. Gua dan Pantai Bamak (Bunguran Timur Laut)
Geosite ketiga ini terletak di Kecamatan Bunguran Timur Laut, kira-kira membutuhkan waktu 30 menit berkendara dengan kecepatan rata-rata dari geosite kedua untuk sampai ketempat ini. Kawasan Bamak merupakan semenanjung kecil yang terdiri dari pantai berpasir putih dengan singkapan batuan sedimen di tepain pantai hingga laut. Di sekitar situs Bamak ini terdapat Pulau Sahi, sebuah gundukan batu besar berjarak 100 - 200 meter dari bibir pantai. Sangat unik untuk diteliti secara geologi bagaimana terbentuknya pulau ini. Meski secara kultur, cerita-cerita rakyat sudahpun berkembang luas di masyarakat mengenai pulau batu ini.
Pantai dan Gua Bamak
4. Tanjung Datuk (Bunguran Utara)
Menurut bang Rodhial Huda (pakar Maritim asli Natuna), beliau mengatakan pulau Bunguran ini memiliki 4 pemecah ombak alami di empat penjuru pulau, (sssstttt, tiga diantaranya masuk dalam wilayah Geopark Natuna, lho). Ini merupakan anugerah Tuhan Yang Maha Kuasa yang Ia berikan kepada Natuna. Nah Tanjung Datuk ini adalah salah satu diantara yang berada di penjuru utara. Berjarak sekitar 20 - 30 menit berkendara ke arah utara dari geosite Bamak, tebing batuan raksasa berdiri gagah menantang ombak Lautan Natuna Utara untuk dijinakkan. Di area ini juga terdapat singkapan lapisan batuan yang menarik untuk diteliti. Dalam ilmu geologi, batuan-batuan yang tersingkap umunya bisa menunjukan peristiwa dan gejala geologi di suatu tempat tersebut, juga bisa menunjukkan  mineral dan sumber daya alam yang terkandung di dalamnya, seperti migas dan bahan tambang. Di area ini vegetasi sudah agak berubah, berbeda dengan geosite sebelumnya. Tanaman kantong semar bisa kita temukan disini. Untuk culturaldiversitynya, Tanjung Datuk merupakan cerita rakyat yang sudah melegenda, erat kaitannya dengan Senubing, geosite pertama tadi. Dan geosite Tanjung Datuk menjadi geosite terakhir untuk sebelah utara ini.
Tanjung Datuk
5. Batu Kasah (Bunguran Selatan) 
Perjalanan berlanjut ke arah selatan, geosite Batu Kasah. Jarak dari kota Ranai menuju site ini berkisar antara 25 - 30 km, sekitar 45 menit berkendara dengan kecapatan rata-rata (jangan ngebut, tidak bisa nikmatin alamnya nanti). Sama seperti Batu Alif, Batu Kasah merupakan hamparan bebatuan granit yang tersebar dan ada juga yang bertumpuk-tumpuk seakan membentuk formasi di tengah laut. Di sekitar situs ini ada banyak batu-batu yang sangat sayang untuk dilewati, mulai dari Batu Kuoun, Batu Madu, Batu Serapong, dan Batu Kasah itu sendiri, masing-masing punya hikayat untuk melengkapi culturaldiversity situs ini.
Batu Kasah
6. Pulau Akar (Bunguran Selatan)
Terus melanjutkan perjalanan ke arah selatan, maka kita akan sampai ke Desa Cemaga, ibukota Kecamatan Bunguran Selatan. Kita membutuhkan waktu 15 menit dari situs Batu Kasah ke situs Pulau Akar ini. Pulau Akar merupakan tumpukan bebatuan berukuran sedang yang bertumpuk tak jauh dari pinggir pantai Cemaga. Tumpukan bebatuan itu menjadi sebuah pulau kecil nan imut yang menghiasi pemandangan alam pantai Cemaga. Oleh pemerintah dibuatkan jembatan dan pelabuhan agar kita bisa dengan mudah untuk menuju kesana dengan berjalan kaki. Ikan-ikan kecil, kepiting, udang dan binatang laut lain juga seakan siap menemani jalan singkat kita di pelabuhan menuju pulau ini. Pulau kecil seluas 50 meter persegi ini ditumbuhi oleh pepohonan yang jika dilihat dari jauh seperti serabut, itu yang mendasari masyarakat menamainya dengan Pulau Akar. Dari jauh pula terlihat pohon kelapa yang tumbuh tinggi menjulang ditengah-tengah pulau, sehingga kami kadang menyebutnya bikini bottom-nya Natuna (pulau diserial kartun Spongebob).
Pulau Akar

7. Pulau Setanau (Pulau Tiga)
Setelah dari Pulau Akar, perjalanan kita lanjutkan menuju Pulau Setanau. Pulau Setanau terletak di kecamatan Pulau Tiga, akses untuk menuju kesana adalah melewati pelabuhan Selat Lampa. Dari situs Pulau Akar, kita membutuh waktu 45 - 60 menit berkendara untuk sampai ke daerah Lampa. Baru kemudian kita menyewa perahu mesin dan menyebrang menuju Pulau Setanau. Perahu mesin (orang Ranai menyebutnya mutur), merupakan transportasi utama bagi masyarakat Pulau Tiga, juga digunakan untuk mencari ikan. Pulau Setanau merupakan pulau kecil dari yang berada di tengah-tengah Selat Lampa, ini situs geopark Natuna yang terindah menurut saya. Pasir putih dengan laut biru merupakan pemandangan utama situs ini. Di sekitar Pulau Setanau juga bisa dijadikan tempat diving bagi kamu kamu yang suka dengan kegiatan yang memacu adrenalin ini. Di seberang pulau Setanau berdiri kokoh tebing raksasa yang siap memecah ombak, kami menyebutnya Setekul, pemecah ombak yang "bertugas" di wilayah selatan pulau Bunguran. Dan ini merupakan ujung selatan dari situs Geopark Natuna.
Setanau
8. Gunung Ranai (Bunguran Timur)
Saya sengaja menaruh Gunung Ranai didaftar-daftar akhir.  Gunung Ranai merupakan gunung tertinggi di Kabupaten Natuna. terletak di Kecamatan Bunguran Timur, Gunung ini memiliki tiga cabang di puncaknya yang terdiri dari batuan granit besar. Menikmati geosite gunung Ranai kita bisa berjalan dari pos pertama melewati jalur pendakian. Jangan lupa singgah ke air terjun untuk sekedar istirahat sebentar sambil membasuh muka, merasakan segarnya mata air Natuna, air yang sejak dulu kala menjadi pilihan para pelaut untuk dijadikan bekal melanjutkan perjalanan. Sepanjang perjalanan kita dikelilingi oleh vegetasi khas dataran tinggi, ada juga pohon belian yang bisa tumbuh hingga berdiamter 5 meter lebih. Hati-hati dengan lintah jika kita mendaki saat musim hujan, kita juga bisa menemukan kepiting kecil berwarna merah, ulat kaki seribu berukuran besar, dan beragam fauna lain untuk melengkapi biodiversity situs ini.
Gunung Ranai
9. Pulau Senua (Bunguran Timur)
Saya juga sengaja meletakkan Pulau Senua dibagian akhir. Meski ia berada di tengah kota dan sejalur dengan 4 situs pertama tadi, mengunjungi pulau Senua harus memiliki waktu yang lebih, karena jika digabung dengan perjalanan ke situs lain, maka tidak akan puas untuk bergeowisata di pulau ini. Pulau Senua merupakan salah satu pulau terluar yang dimiliki kabupaten Natuna, terletak di sisi timur pulau Bunguran, pulau ini merupakan destinasi unggulan wisatawan. Dari kota Ranai, kita menuju ke pelabuhan Teluk Baruk yang terletak diantara geosite Senubing dan geosite Batu Alif, sekitar 20 menit berkendara. Setelah tiba dipelabuhan, kita bisa menyewa mutur untuk menuju kesana, waktu yang ditembuh untuk membelah selat Senua berisar 25 - 40 menit. Sepanjang perjalanan kita bisa menikmati pemandangan alam yang luar biasa indah. Batu Sindu di sisi kanan, Batu Alif, hingga Tanjung Datuk di sisi kiri, pantai dan gunung Ranai di belakang, dan pulau Senua menanti di depan, duhai nikmat mana lagi yang kau ingin dustakan? Setelah sampai, maka nikmatilah sepuas hati pulau kecil diperbatasan NKRI ini. Pulau Senua juga merupakan surga snorkling dan diving bagi kamu kamu yang suka dengan kegiatan ini, terumbu karang indah serta biota laut lainnya akan siap menemani kamu  kamu menjelajah alam di salah satu geosite terbaik milik Geopark Natuna ini.
Senua

-----------------
Nah itu tadi penjelasan singkat mengenai situs-situs Geopark Natuna, lebih banyak dan berfokus ke geodiversitynya. Nanti insya Allah akan kita ulas satu persatu yaps. Adapun biodiversity atau keragaman hayatinya adalah flora dan fauna yang ada di sekitaran geosite yang mesti kita lestarikan dan melakukan konservasi lebih lanjut. Sementara untuk keragaman budaya atau culutraldiversity sedang dalam proses, dan beberapa masih dalam penelitian dan kajian yang nanti akan diajukan kembali untuk masuk dalam daftar Geopark Natuna. Biodiversity sejauh ini yang diketahui adalah tanaman mangrove, kekah, kupu-kupu, pohon belian, kepiting gunung, burung serindit, dan lain-lain. Sementara culturaldiversity yang berpotensi dan kemungkinan besar akan ada dalam list Geopark Natuna adalah kesenian Mendu, Gasing, Alu, Hadrah, Batik Tikar, Museum Sejarah (Srindit) Natuna, dan lain-lain. 

Mari dukung Geopark Natuna sebagai Geopark Nasional, untuk selanjutnya masuk dalam Jaringan Geopark Dunia.

Natuna bisa!




Sumber Foto : 
Akun FB Raja Darmika
Akun FB Kiki Firdaus (IG @qqfirdaoes)
Naen Noan